Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kota Sawahlunto lakukan kunjungan silaturahmi dengan Walikota Sawahlunto ke Rumah Dinas Walikota Sawahlunto.

Walikota Sawahlunto terima kunjungan Bawaslu Kota Sawahlutno

 

Sawahlunto Senin 28 Juli 2025 || #sahabatbawaslu Bawaslu Kota Sawahlunto lakukan kunjungan silaturahmi dengan Walikota Sawahlunto ke Rumah Dinas Walikota Sawahlunto.

Dalam upaya mempererat sinergi antar lembaga serta mengapresiasi peran penting pemerintah Sawahlunto dalam perhelatan Pilkada 2024 kemarin, Bawaslu Kota Sawahlunto menggelar kunjungan silaturahmi ke Walikota Sawahlunto, Bapak Riyanda Putra.

Kunjungan ini dihadiri langsung oleh Ketua dan Anggota Bawaslu Kota Sawahlunto termasuk Koordinator Sekretariat Kota Sawahlunto. Kunjungan ini menjadi simbol kuatnya komitmen Bawaslu Kota Sawahlunto dalam menjalin hubungan harmonis dengan pemerintah daerah.

Momentum ini juga dimanfaatkan untuk berbincang seputar evaluasi pelaksanaan pilkada 2024 serta harapan kedepan dalam memperkuat kolaborasi antara Bawaslu Kota Sawahlunto dengan Pemerintah Daerah Kota Sawahlunto. Bawaslu berharap kerja sama yang baik ini dapat terus berlanjut sehingga setiap agenda demokrasi di Kota Sawahlunto dapat berjalan dengan lebih baik lagi.
 

Penulis dan Foto : Devid

Editor : Yefin Asbram